Siapa sih yang nggak tahu Hogwarts?
Sekolah ajaib yang entah berlokasi dimana, tapi banyak ahli menduga
sekolah itu masih berada dalam wilayah Inggris Raya. Sekolah dimana
Harry Potter dan teman-temannya menimba ilmu, mengenal persahabatan dan
cinta, mendapatkan ciuman pertamanya
Dan, jawabanku…
Aku ingin… Pekerjaan Professor Aurora Sinistra, guru astronomi.
Selain karena aku lumayan banyak tahu dan suka sekali dengan astronomi, dan astrologi juga, heheh, aku telah berteman dengan pekatnya malam alias suka banget tidur lewat tengah malam.
Tapi… Tidak semua begadang itu ada gunanya. Kadang ketika aku sedang malas buka buku, atau ketika inspirasi tidak sedang menyelubungiku sehingga aku terpaksa istirahat menulis dulu, atau ketika di TV sedang tidak ada acara yang bagus…
(Oh, yeah, aku nggak sadar bisa berima begitu)
… Aku hanya bengong sambil menggonta-ganti chanel TV. Kalau badan dan otak tidak sinkron, aku juga tidak akan bisa melelapkan diri. Sangat buang-buang waktu dan listrik dan beresiko bagi kesehatan tubuh, bukan?
Lagipula Raja Dangdut bilang, “… Begadang boleh saja, kalau ada perlunya.”
Jadi, ketimbang waktu bengongku sia-sia, kayaknya asyik banget digunakan untuk mengamati langit–siapa tahu kalau beruntung bisa nemuin bintang jatuh atau hujan meteor–bareng-bareng. Aku kira aku bisa menggunakannya waktu yang kurang produktif itu untuk membagi pengetahuanku soal benda-benda langit.
Ada beberapa nih yang pengen jadi Prof Sinistra ato ngajar astronomi. Dan di semua post yg bilang begitu komenku sama: seandainya JKR menulis lebih jauh tentang Astronomi dan Prof Sinistra...
BalasHapusBtw thanks partisipasinya ya & good luck!
iya, sama-sama kak ^^
BalasHapusMungkin karena astronomi dialihkankan ke Firenze lewat pelajaran ramalan, makanya Sinistra ini tidak dieksplore :)