Icip-icip the Count of Montecristo
Edmond Dantes, juru mudi kapal Le
Pharaon, bisa dibilang pemuda yang sangat bahagia. Dia punya karir yang
gemilang (dia dipromosikan menjadi Kapten Le Pharaon oleh Mr. Morrel,
pemilik kapal), dia punya ayah yang sangat menyayanginya, juga dia punya
Mercedes, kekasihnya yang cantik, yang mencintainya dan siap untuk
dinikahinya.
Semua orang pasti iri dengannya, semua
orang pasti ingin menjadi Dantes, semua orang ingin menggantikannya.
Termasuk Danglars, kepala tata usaha Le Pharaon, dan Fernand, sahabat
Mercedes yang mencintai kekasih Dantes itu setengah mati.
Ada beberapa orang yang merasa Dantes
bersenang-senang diatas penderitaan mereka. Dari rasa iri itulah timbul
semacam pikiran untuk memfitnah Dantes. Surat yang harus diantar Dantes
ke Paris, titipan dari Kapten Le Pharaon yang meninggal, digunakan
mereka untuk memfitnah pemuda bersahaja itu. Dia dituduh bersekongkol
dengan Napoleon Bonaparte untuk menggulingkan Raja Louis XVII dari
singgasananya.
Tahu istilah fitnah lebih kejam dari
pembunuhan? Dantes telah mengalaminya. Gara-gara tuduhan tersebut dia
dijebloskan di penjara di tengah-tengah laut dan ditempatkan di ruang
bawah tanah. Bahkan janji jaksa muda bernama Villefort untuk
membebaskannya tak pernah terealisasikan.
Hari berganti hari. Minggu berganti
minggu. Bulan berganti bulan. Tahun berganti tahun. Waktu berlalu begitu
saja seperti hembusan angin. Hingga Dantes kehilangan hitungannya.
Hingga dia yakin ayahnya, Mercedes, Mr Morrel, orang-orang yang
meyayanginya melupakan dirinya atau mengiranya mati. Dia bahkan nyaris
bunuh diri saking putus asanya.
Lalu dia bertemu dengan pendeta bernama
Faria yang tinggal di sel lain. Faria dikurung sudah berpuluh-puluh
tahun lamanya. Merasa punya visi sama, yaitu mereguk kebebasan yang
menjadi hak mereka, mereka kemudian merancang rencana pelarian. Namun
karena Faria punya penyakit parah, dia membatalkan keikutsertaannya. Dia
juga senang karena harta yang banyak di pulau MonteCristo bisa dimiliki
seseorang–sebelum dipenjara, Faria mendapat warisan dari salah satu
orang terkaya di Italia yang hartanya disembunyikan karena Spada, nama
bangsawan itu, tahu dia tidak pernah aman.
Berhasilkah Dantes melarikan dari
penjara? Aku jawab, ya (gpp, spoiler dikit, hahah), tapi gimana caranya?
Yang jelas, dia melarikan diri dengan cara yang anti-biasa
Apakah dia berhasil menemukan harta karun tersebut? Tentu saja dia berhasil. Dia kemudian menyamar sebagai Count of MonteCristo demi mengetahui siapa saja yang telah memfitnah dan bermaksud membalaskan dendamnya.
Kata orang balas dendam terasa sangat
manis, apakah demikian bagi Dantes? Caritahu sendiri jawabannya di salah
satu novel yang lumayan mengintimidasiku (dalam artian baik) the Count of Montecristo.
Setelah menikmati citarasa the Count of Montecristo
Setelah icip-icip yang berat, mari kita
preteli tekstur dan rasanya, heheh. Malahan, catatan kenikmatan (?) Ini
sangat sedikit dibandingkan cicipannya
Kehebatan
dari Count of the Montecristo menurutku adalah Alexandre Dumas sama
sekali tidak berbelit-belit dan berlama-lama dalam mengkisahkan tragedi
yang menimpa Edmond Dantes. Dia pulang dari bekerja, dia bertemu ayah
dan, ehm, sahabatnya, dia menemui Mercedes, calon istrinya. Dia diciduk
saat hendak menikah dengan gadis pujaannya. Dan tanpa disidangkan, dia
langsung dijebloskan ke penjara paling mengerikan di Perancis pada zaman
itu (Count of Montecristo menggunakan setting waktu pada tahun 1815).
Semuanya diceritakan dengan sangat cepat. Membuat pembaca lumayan
terengah-engah dan menganga kaget saat nasib buruk menimpa Dantes.
Tapi bila tidak ditimpa kesialan bagaimana Dantes yang (awalnya) lugu itu membalas dendam dan tercipta kisah Count of Montecristo yang terkenal ini, iya nggak? :p
Selain plot awal yang cepat, kita juga
disuguhi dengan percakapan antar tokohnya yang sangat rapi dan efektif.
Juga sopan. Bahkan di kala kemarahan menggelegak di dalam diri.
Setelah Dantes menjadi Count of
Montecristo, plot menjadi rumit dan berputar-putar. Mirip sinetron
dengan pengerjaan yang sangat baik.
Jangan tanya endingnya, apakah Dantes akan bisa membalaskan dendamnya? Atau dia malah kehilangan banyak hal? Ataukah dia bisa kembali dengan Mercedes yang kini telah bersuami dan telah memiliki anak yang telah menginjak dewasa? Kamu harus mencaritahunya sendiri
Dua hal yang menurutku paling menarik
dari kisah Count of Montecristo ini adalah, pertama: saat Montecristo
berbincang dengan Albert dan Franz ketika melihat hukuman mati. Filosofi
soal kematiannya… Mantap! Kedua, sejarah Spada. Mungkinkah kata-kata
yang biasanya muncul ketika seseorang bertamu (yuhuu, Spada!!) diambil
dari nama bangsawan yang cerdas namun bernasib tragis tersebut? Aku
sendiri, hingga kini, masih bertanya-tanya.
Berapa mangkuk semur yang harus aku
sajikan pada Count of Montecristo yang bersusah-payah, menghabiskan
banyak sumber daya, mencari dan membalas dendam para pemfitnahnya? Satu?
Dua? Tiga? Empat mangkuk semur aku rasa cukup, sisanya yang satu
mangkuk untuk kunikmati sendiri *ceritanya sedang lapar
Judul: The Count of Montecristo
Penulis: Alexandre Dumas
Penerbit: Bentangpustaka
Penerjemah:
Tebal: 568 halaman
Stew score: 4 of 5 bowls
Penulis: Alexandre Dumas
Penerbit: Bentangpustaka
Penerjemah:
Tebal: 568 halaman
Stew score: 4 of 5 bowls
0 comments:
Posting Komentar