Bulan November ini cukup spesial. Walau tahun ini bukan kali pertama aku mengikuti Nanowrimo, yakni acara menulis bareng bersama seluruh penulis di seluruh dunia selama sebulan, tapi tahun ini terasa yang pertama. Kenapa? Karena aku baru tahu bagaimana aturan mainnya, heheh.
Ini halaman Nanowrimoku. Seandainya kalian penasaran novel apa yang sedang aku tulis. (Aku yakin ada yang bakal melihatnya #optimis )
Dan apa hubungan Rencana Awal Bulan dengan keikutsertaanku dalam Nanowrimo? Jelas, acara membacaku akan kukurangi. Dan tanpa perlu basa-basi lagi, inilah daftar-daftar yang biasa muncul di awal-awal bulan:
Buku yang sedang dibaca saat ini
1. [Masih juga!] Foucalt's Pendulum. Walau bagi pecinta sejarah buku ini jauh lebih oke dibanding novel konspirasi sinetron yang booming dan telah memasuki buku keempatnya, tapi tetap saja aku belum gitu cocok dengan gaya bercerita penulis hingga aku butuh waktu lama untuk... Sampai ke halaman terakhirnya. Yang sampai sekarang belum kucapai.
2. The Iron Knight by Julie Kagawa. Tumben-tumbenan memang. Buku-buku Julie Kagawa biasanya cepat kulahap, tapi setelah mendapat klimaks dan ending yang epic di The Iron Queen, entahlah, aku agak malas melanjutkan membaca buku-buku lanjutannya.
3. The Golden Compass by Philip Pullman
Buku yang dilibas habis bulan lalu:
1. Blaze of Glory by Michael Pryor
- Bartimaeus Installments by Jonathan Stroud:
2. The Golem's Eye
3. The Ptolemy's Gate
4. The Hitch Hiker's Guide to the Galaxy by Douglas Adam
- Erec Rex series by Kaza Kingsley
5. The Dragon's Eye
6. The Monsters of Otherness
7. Lupa Endonesa by Sujiwo Tejo
8. Demi Esme dengan Cinta dan Kesengsaraan by J.D. Salinger
7. Lupa Endonesa by Sujiwo Tejo
8. Demi Esme dengan Cinta dan Kesengsaraan by J.D. Salinger
Buku yang hendak dilahap bulan ini:
1. Saman by Ayu Utami
2. Of Mice and Men by John Steinbeck
3. Ella Enchanted by Gail Carson Levine
4. The War of the Worlds by H.G. Wells
Dan itulah masa lalu, masa kini, dan rencana masa depanku yang berkenaan dengan buku. Bagaimana denganmu?
Good luck buat NaNo! Aku udah lama sign up sih tapi belum pernah ikutan, he he... rasanya satu bulan untuk nulis novel ngga bakal cukup kalau buat aku.
BalasHapusMakasih, kak Manda :D
Hapusiya, satu bulan memang terasa tidak cukup. Aku setuju dengan hal itu. Tapi, kan nggak mesti kelar, saya ikutan NaNo ini lebih agar termotivasi dan tidak malas menyelesaikan naskah :D
Iya bener juga sih.... aku add kamu as buddy di NaNo yaa, meskipun profile ku kosong blong he he...
HapusKosong nggak apa-apa, kan bisa diisi kapan saja :))
Hapus