Lucky No. 14 Reading Challenge

Aku... selalu suka tantangan. Apalagi tantangan membaca!

Sebelum tahun 2013 benar-benar hengkang, kak Astrid yang terkenal itu (note: bukan terkenal karena lagu "Jadikan Aku yang Kedua", Astrid yang ini beda), membuat tantangan membaca yang cukup menggiurkan untuk ditaklukkan.

Tantangan ini cukup sederhana saja. Jadi selama setahun ke depan, mulai dari Januari tahun depan hingga berakhir di bulan Desember, seperti judulnya yang memuat angka, penantang mesti membaca minimal 14 buku. Bukan sembarang buku, tentu saja. Tapi 14 buku dengan kategori yang berbeda-beda. Apa saja kategorinya? Inilah dia...

1. Visit The Country: Buku yang bersetting di negeri-negeri yang menjadi impianmu. Entah untuk tinggal maupun untuk liburan (negeri di dalam dunia nyata, jadi negeri kayak Narnia tidak termasuk ya.) Pastikan setting itu tidak hanya menjadi "tempelan" saja.
- Kana di Negeri Kiwi karya Rosemary Kesauly [baca ulang sih. Masih belum nemu novel lain yang settingnya di Selandia Baru :( ]

2. Cover Lust: Buku yang sampulnya bikin kamu kepincut untuk memilikinya, terlepas isinya bagus atau tidak.
- Sebatang Pohon Tumbuh di Brooklyn karya Betty Smith.


3. Blame it on Blogger: Terpengaruh baca sebuah buku karena review seseorang.
- Pasung Jiwa karya Okky Madasari [kepincut buku ini gara-gara review-nya Om Tanzil.

4. Bargain All The Way: Buku yang dibeli karena sedang didiskon gila-gilaan (tak peduli isinya bagus atau tidak.)
- Interworld karya Neil Gaiman dan Michael Reeves.

5. (Not so) Fresh From the Oven: Buku yang dirilis tahun kemarin tapi belum sempat kamu baca hingga menginjak tahun berikutnya.
- Shades of Earth by Beth Revis

6. First Letter's Rule: Baca buku yang huruf pertama judulnya sama dengan huruf pertama nama depanmu.
- Fahrenheit 451 karya Ray Bradbury.

7. Once Upon a Time: Baca buku yang diterbitkan pada tahun sebelum kamu dilahirkan.
- [belum memutuskan, mungkin 1984 karya George Orwell]

8. Chunky Brick: Buku yang tebalnya lebih dari 500 halaman yang enak banget dijadikan bantal #eh
- 1Q84 jilid 1 karya Haruki Murakami.

9. Favorite Author: Buku dari penulis favoritmu yang belum pernah kamu baca sebelumnya.
- Tergantung mana dulu yang didapat, kalau dapat Every Day karya David Levithan ya baca itu, tapi kalau dapat The Casual Vacancy karya J.K. Rowling duluan maka ya aku menggerayangi (?) itu dulu. Atau syukur-syukur kalau dapat dua-duanya (Amin!)

10. It's Been There Forever: Buku yang udah ngendon lama di rak bukumu.
- The Flight of the Griffin karya C.M. Gray.

11. Book vs Movie: Buku yang telah diadaptasi ke layar lebar (baik yang filmnya telah kamu tonton atau rencananya bakal kamu tonton, tapi bukunya belum kamu baca.)
- The Golden Compass karya Philip Pullman.

12. Freebies Time: Buku yang kamu dapatkan setelah memalak ortu atau pacar #eh intinya, buku yang didapatkan secara gratis (baik dari giveaway mau pun hadiah dari seseorang yang dulu tidak peduli padamu tapi sekarang jadi "so sweet" banget.)
- To Kill A Mockingbird karya Harper Lee.

13. Not My Cup of Tea: Buku yang tidak bisa dijadikan cangkir teh tidak berasal dari genre favoritmu atau genre yang belum pernah kamu coba sebelumnya.
- Boleh buku pelajaran atau buku telepon yang tebalnya segaban itu, nggak? x))

14. Walking Down the Memory Lane: Buku favoritmu saat kamu masih kecil atau buku yang pengen banget kamu baca sejak kamu masih suka ngompol di celana kanak-kanak (komik dan manga diperbolehkan--itu artinya untuk ke-13 kategori sebelumnya novel grafis tidak diperbolehkan?)
- Mungkin komik Doraemon Fujiko F. Fujio atau mungkin One Piece karya Eichiro Oda atau seri Lima Sekawan karya Enid Blyton.

http://perpuskecil.wordpress.com/2013/11/12/lucky-no-14-reading-challenge/

Dan itulah (kurang lebih) keempat belas buku yang rencananya aku baca selama setahun ke depan. Judul bisa berganti sewaktu-waktu. Tergantung... yah, diriku :))

Pengen ikut meramaikannya juga? Kalian bisa langsung membaca peraturan dan tata caranya di blognya kak Astrid: Books to Share di sini.

Bila teman-teman kesulitan dalam bahasa Inggris, teman-teman bisa membaca terjemahan bebaskku di bawah ini:

Tata cara ikutan Lucky No. 14 Reading Challenge dalam bahasa Indonesia:
1. Untuk mengikuti tantangan ini, kamu mesti membaca buku minimal 14 buku (1 buku dari 1 kategori) dan mesti menuliskan reviewnya di blog atau notes fb atau goodreads atau tumblr atau blog-host lainnya. Proses pembacaan tiap kategori boleh acak (boleh dimulai dari kategori terakhir bila kalian mau). Diperbolehkan juga bila kalian mau membaca lebih dari satu buku untuk tiap kategori.

2. Tulis sebuah post yang berisi informasi tantangan membaca ini di blogmu (atau di tempat kamu biasa menulis, tentunya dalam ranah dunia maya). Kamu juga bisa memasukkan daftar bacaanmu setahun ke depan di dalam post tersebut. Setelah itu copy url post tersebut dan submit ke sign-up linky yang tersedia di Master Post di blog kak Astrid [link yang sama dengan tata cara dalam bahasa Inggris]. Linky dibuka hingga 1 Desember 2014.

3. Di master post blog Kak Astrid juga terdapat 14 linky yang digunakan untuk setor review. Masing-masing linky mewakili satu kategori. Semua linky tersebut dibuka hingga 31 Desember 2014.

4. Di penghujung tantangan, buat satu posting berisi rangkuman tentang buku-buku yang telah kelar kamu baca (wrap-up post). Lalu submit di linky yang disediakan. Linky akan dibuka hingga 10 Januari 2015.
Note: Seandainya hingga akhir tantangan dirimu belum membaca 14 buku dengan 1 buku di tiap kategori, alias kamu gagal menyelesaikan tantangan membaca no. 14 adalah keberuntungan ini, kamu sama sekali tidak dilarang membuat post rangkuman ini. Tapi tentu saja, namamu tidak masuk dalam undian pemenang.

5. Setelah linky untuk wrap-up post ditutup, kak Astrid bakal memilih dua orang yang beruntung, yang telah menyelesaikan tantangan dengan sempurna, untuk memenangkan berbagai hadiah menarik (buku, voucher buku, atau apa saja yang masih ada hubungannya dengan buku, mungkin semisal poembatas buku tampan cantik).

6. [Tidak aku terjemahkan, aturan ini diperuntukkan untuk partisipan dari luar Indonesia]

7. Kak Astrid akan bikin posting bulanan yang mana mungkin berisi review-review yang ditulis oleh para peserta--yang mungkin salah satunya adalah reviewmu. Dan denger-denger, ada kemungkinan di posting tersebut... tarik napas dalam-dalam... jangan lupa dikeluarkan... ADA HADIAHNYA!

Masih belum tertarik buat ikutan? Pikir-pikir aja dulu. Lagian pendaftarannya dibuka hingga bulan Desember tahun depan ;)

0 comments:

Posting Komentar

 

I'm part of...

Follower

Hey, Jun!