Dari sedikit buku yang kubaca, berikut beberapa tokoh-tokoh utama favoritku:
1. Doraemon (dari novel grafis Doraemon karangan Fujiko F. Fujio)
Apa kesamaan dari tokoh-tokoh di atas? Apakah mereka semua punya rasa humor yang tinggi?
Bartimaeus dan Becky sih iya—mereka bisa ngebanyol di dalam narasi tak hanya di percakapan, Doraemon dan A ada saat dimana mereka lucu, tapi Jane kurang memiliki rasa humor (hal ini mungkin karena lingkungan dia besar... Sama sekali tak atau sangat langka mengundang tawa), jadi untuk persamaan humor jawabannya tidak.
Atau karena mereka semua pemberani dan tidak takut mengatakan kebenaran? Jane dan Barty jelas masuk dalam kategori ini. Doraemon ada kemungkinan iya. Becky hanya ketika kepepet. A hanya pada Rhiannon, gebetannya, dia bak buku terbuka.
Kalau bukan itu semua lantas apa kesamaan tokoh-tokoh di atas?
Well, I didn't care what that make they are same. Like someone that never realized I am exist, aku menyukai mereka karena mereka adalah mereka sendiri. Mereka tidak sempurna tentu saja. Barty suka kena masalah gara-gara mulut comelnya. Becky suka berbohong demi menutupi kebiasaan buruknya. Jane terlalu menjunjung prinsip dan keras kepala sehingga tak mau mendengar penjelasan seseorang. Doraemon takut tikus dan bertingkah berlebihan ketika bertemu dengan kucing cantik. Lalu A... Ah, dia agak naif, tapi aku suka caranya mencintai Rhiannon setulus jiwa dan raga.
Memang tidak ada ciri-ciri khusus bagiku untuk menyukai sebuah karakter. Tidak ada alasan khusus selain bahwa aku menyukai mereka. Aku menyukai cara si penulis membuat karakternya berpikir, bergerak, bertindak, bersikap, dan merasa. Sama halnya ketika aku tidak bisa menyukai sebuah karakter. Kuat saja tidak cukup membuatku menyukai sebuah karakter. Hanya karena dia kuat dan mau menantang maut dan mau melakukan apa saja demi orang yang dicintainya, tidak lantas membuatku langsung memfavoritkannya.
Bagaimana dengan kalian? Apakah kalian memiliki alasan khusus (seperti dia lucu, dia pandai berkata-kata, dia mau berkorban, dia kuat, dia mau merelakan hidupnya demi pasangannya) ketika menyukai seorang tokoh utama dalam cerita?
0 comments:
Posting Komentar