Scene on Three [20]

Adegan ke-20, sekaligus yang pertama di tahun 2015, dari sebuah buku, yang ingin kubagikan pada dunia.


http://bacaanbzee.wordpress.com/

"Memang manusia itu aneh," kata Irene. "Kita sama sekali tak bisa menduga
apa yang akan dilakukan seseorang."

"Tepat sekali, Irene." Darrell tertawa. "Hari ini. misalnya, kau telah
menyimpan buku bahasa Prancismu di lemari olahraga, dan kemudian memaksa
memasukkan tongkat lacrosse-mu ke dalam laci di kelas — memang kita tak
bisa menduga apa yang akan kaulakukan!"
Kelas Dua di Malory Towers by Enid Blyton, halaman 223
Lagi-lagi dari buku yang sama dengan SoT edisi kemarin. Tapi mundur beberapa halaman.

Aku tak bisa untuk tidak lebih setuju lagi dengan Irene, manusia itu memang aneh. Gimana menjelaskannya, ya? Pengen ambil contoh perayaan tahun baru, dimana ada orang yang merayakannya, juga ada yang bilang tidak merayakannya karena berbagai alasan yang bila disebutkan akan menghadirkan perasaan tersinggung. Sementara yang merayakan, merasa heran pada mereka, kenapa tidak merayakan hari dimana nyaris semua orang berbagi harapan yang sama, harapan agar "tahun ini lebih baik dari tahun sebelumnya", harapan yang jelas-jelas positif.

Oke, oke, itu tidak menjelaskan adegan di atas. Mungkin akan diedit. Sedang kepepet waktu :))))

Punya adegan favorit juga? Berikut tata cara ikutan meme ini::
1. Tuliskan suatu adegan atau deskripsi pemandangan/manusia/situasi/kota dan sebagainya dari buku pilihan kalian ke dalam suatu post.
2. Jelaskan mengapa adegan atau deskripsi itu menarik, menurut versi kalian masing-masing.
3. Jangan lupa cantumkan button Scene on Three di dalam post dengan link menuju blog Bacaan B.Zee.
4. Masukkan link post kalian ke link tools yang ada di bawah post Bacaan B.Zee, sekalian saling mengunjungi sesama peserta Scene on Three.
5. Meme ini diadakan setiap tanggal yang mengandung angka tiga, sesuai dengan ketersediaan tanggal di bulan tersebut (tanggal 3, 13, 23, 30, dan 31).

4 comments:

  1. Oke, oke, itu tidak menjelaskan adegan di atas. Mungkin akan diedit. Sedang kepepet waktu :))))

    hahahahahaha.. gua juga nulis SoT hari ini mepets, asli kelupaan, padahal biasanya udah di-schedule lebih dulu XD

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hahaha, bener-bener. Biasanya sudah dijadwalkan :))

      Hapus
  2. Kayanya kita sendiri juga kadang ga bisa menduga apa yang akan kita lakukan :D

    BalasHapus

 

I'm part of...

Follower

Hey, Jun!