As They Slip Away by Beth Revis

As They Slip Away

Penulis: Beth Revis
Penerbit: diupload (dan bisa dibaca gratis) di sribd
Tebal: 48 halaman
Seri: Across The Universe #0.5
Genre: Science fiction - dystopia - thriller - romance
Stew score: Delicious!
Target: Young - Adult (16 tahun ke atas)

Sececap As They Slip Away

Spin-off tokoh yang lewat sepintas di Across The Universe.

Tokoh utama atau naratornya, namanya Selene, mempunyai bakat yang oke, tapi tidak terlalu penting untuk misi: menyanyi.

Sayang, dia disukai oleh pemuda yang, punya bakat oke tapi, sangat sangat sangat (satu "sangat" tak cukup menggambarkan betapa dia) posesif.

Citarasa As They Slip Away

Aku sarankan, sebelum membaca As They Slip Away (bisa dibaca gratis di sini), bacalah terlebih dahulu Across The Universe untuk lebih mudah mengimajinaskan world-buildingnya, agar tak terlalu asing dengan beberapa karakter. Sebab, penulis hanya menulis sedikit saja mengenai dunia buatannya di sini.

Aku sebelumnya pernah mencoba baca prekuel ini dulu, alasannya supaya pas urutannya, nggak maju mundur (?) Tapi nggak ngerti apa yang diocehkan oleh Selene. Apalagi timeline ceritanya tidak runut, tapi campuran masa lalu dan masa kini.

As They Slip Away menunjukkan sisi lain orang-orang yang dianggap abnormal, yang mana nantinya akan bekerja sebagai ilmuwan yang bekerja di ruang mesin Godspeed, dengan bakat-bakat tertentu. Hanya saja, bakat Selene tak seperti bakat yang lainnya. Bakatnya ada pada suaranya: dia seorang penyanyi, seorang entertainer. Bakat yang tidak penting. Bakat yang sangat dihargai bahkan dipuja di Sol-Earth, tapi tidak di Godspeed.

Selene menyukai temannya yang pemusik: jago main gitar. Sayang temannya itu menyukai sahabatnya, Victria. Lebih disayangkan lagi, dia ditaksir oleh teman si jago gitar yang posesif sekali, Luthor. Luthe. Yang bahkan sangat cemburu pada suara Selene.

Dia memang sakit jiwa.

Selene mencoba melawan. Dia mengambil langkah tegas. Dia bahkan menceritakan hal ini pada semua temannya, bahkan Doc (dokter yang punya authorities tepat dibawah Eldest/Elder). Teman-temannya mencoba membantu, tapi mereka tak bisa menjaga Selene terus-terusan selama 24 jam dari teror seseorang yang mengesahkan dirinya sendiri secara sepihak sebagai pasangannya.

Tapi baik Eldest, atau Doc, tak bisa (atau tepatnya tak mau) menyingkirkan Luthor karena bakatnya yang berharga bagi masa depan Godspeed. Meski tindakannya sudah di luar batas!

Dilema sekali bukan bagi Selene?

Jauh lebih mencekam ketimbang Across The Universe, menurutku. Mungkin karena fokusnya, dan jumlah halamannya, dikit.

Pada akhirnya Selene membuat keputusan yang membuatnya menjadi cameo di Across The Universe. Dia memutuskan untuk menjadi normal.

Meski singkat (aku hanya membutuhkan waktu beberapa menit saja untuk menyelesaikan novella gratis sepanjang 48 halaman itu), meski terasa seperti karya buatan fans, meski pada awalnya aku mengira As They Slip Away berkisah mengenai kehidupan Amy di Sol-Earth sebelum naik Godspeed, As They Slip Away merupakan salah satu kisah yang tak hanya berisi hiburan semata—seperti yang ini (Midnight Sun) atau yang ini (Free Four).

Dan aku bersyukur, karya yang oke ini bisa dibaca secara gratis!

Kelemahan As They Slip Away cuman satu, membuat beberapa pembaca mesti berpikir keras (ini dari pengalamanku sendiri), kalau tidak membaca Across The Universe terlebih dahulu.


Posting ini diikutkan dalam Reading Challenge::
|

0 comments:

Posting Komentar

 

I'm part of...

Follower

Hey, Jun!